Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Berita Segar Bagi Para PNS, Banjir Duit.......

Pada tahun ini, Idul Fitri akan jatuh pada bulan Juli. Sehubungan dengan itu, gaji ke-13 dan ke-14 akan dibayarkan dalam waktu yang relatif berdekatan. Informasi yang terserap, gaji ke-13 akan terlebih dahulu dibayarkan dengan pola THR dan gaji ke-14 dikabarkan dicairkan menjelang tahun ajaran baru 2016/2017.

Sambil menunggu surat resmi dari Kemenkeu turun, hampir dapat dipastikan bahwa pencairan gaji ke-13 akan turun pada awal Juli 2016. Nah, berjarak beberapa minggu kemudian barulah pencairan gaji ke-14 dalam rangka keperluan pendidikan bagi anak. Pemberian gaji ke-14 ini memang baru mulai perdana berjalan pada tahun ini sebagai kompensasi atas tidak adanya kenaikan gaji berkala bagi para aparatur negara.

Kepala Biro Hukum, Komunikasi, dan Informasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Herman Suryatman menuturkan, pemberian THR dan gaji ke-14 bagi para PNS ini diharapkan bisa menjadi penyemangat dan semakin meningkatkan integritas pegawai. Lanjutnya lagi, bahwa pada masa-masa menjelang Lebaran itulah titik di mana integritas para PNS ini diuji antara menerima gratifikasi dan suap atau menolaknya dikarenakan kebutuhan keluarga yang semakin melonjak jelang Lebaran.

Dengan demikian maka, pemberian gaji ke-13 dan gaji ke-14 harus bisa membuat para PNS semakin semangat dalam memberikan pelayanan publik (Public Service).

Posting Komentar untuk "Berita Segar Bagi Para PNS, Banjir Duit......."