Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Panduan Kerja Kepala Madrasah di Masa Covid-19 I PDF

Download Panduan dan Pedoman Kerja Kepala Madrasah/ KAMAD di Masa Pandemi Covid-19 I PDF

Kepala Madrasah/ KAMAD sebagai manajer di Madrasah mempunyai tugas dan tanggung jawab yang relatif menantang dalam hal menata dan memrogram semua bentuk kegiatan pada masa normal apalagi pada situasi pandemi Covis 19 ini. Panduan Kerja Kepala Madrasah (Kamad) pada Masa Pandemi Covid-19 ini dibutuhkan untuk membantu Kepala Madrasah dalam menjalankan tugas dan fungsinya (tupoksi) di Madrasah yang sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Panduan Kerja Kepala Madrasah di Masa Pandemi Covid-19 ini memberikan arah yang jelas bagi Kepala Madrasah RA, MI, MTs, dan MA/MAK supaya mampu untuk memastikan keberlangsungan pembelajaran (learning continuity) baik melalui media dalam jaringan (daring), luar jaringan (luring) maupun blended learning dan memastikan tidak terjadi lost learning.

Ringkasan Panduan dan Pedoman Kerja Kepala Madrasah (KAMAD) di Masa Covid-19

Panduan Kerja Kepala Madrasah di Masa Pandemi Covid-19 ini memuat penjelasan tentang Latar Belakang, Dasar Hukum, Tujuan, Sasaran, Peran dan Tugas, Pengelolaan Manajerial, Pengelolaan Pembelajaran yang Efektif, Konsep Pembelajaran, Supervisi Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah, Langkah-langkah Supervisi Pembelajaran, dan Pelaksanaan Evaluasi Supervisi Kepala Madrasah Pada Masa Pandemi Covid-19, serta E-Tanggap Covid-19 (ETC-19) untuk Madrasah.

LATAR BELAKANG
Kepala Madrasah:
- Harus memiliki kompetensi kepribadian, manajerial, kewirausahaan, supervisi, dan kompetensi sosial yang baik.
- Harus memastikan peeserta didik yang belajar dan menerima layanan di madrasah akan merasakan pembelajaran yang baik pada masa darurat dan tidak terjadi lost learning.
- Tidak hanya dituntut untuk berpikir tentang pengadaan perangkat daring, akan tetapi juga dituntut untuk isa melakukan learning model by home visit.

Tujuan dikeluarkannya Panduan Kerja Kepala Madrasah di Masa Covid-19 ini adalah untuk memudahkan dalam merencanakan, melaksanakan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) Kepala Madrasah/ KAMAD, melaporkan dan mengevaluasi hasil pengelolaan madrasah pada masa pandemi Covid-19 ini.

PERAN DAN TUGAS KEPALA MADRASAH PADA MASA PANDEMI COVID - 2019

Di t e ngah virus Corona yang mensyaratkan peserta didik belajar dari rumah , peran kepala madrasah sebagai instructional leader sangat ditekankan . Instructional leader merupakan fungsi kepala madrasah sebagai pimpinan dalam proses pembelajaran .

Sebagai instructional leader, dalam situasi saat ini kepala madrasah harus dapal belajar dengan cepat serta mampu beradaptasi dengan kondisi yang berubah secara cepat , sehingga mampu menularkan semangat beradapatasi terhadap pada perubahan bagi guru , peserta didik , dan orang tua secara cepat dan akurat.

PENGELOLAAN MANAJERIAL KEPALA MADRASAH DI MASA PANDEMI COVID-19

Membangun manajemen madrasah yang salah satunya tetap memasukkan unsur pembelajaran aktif dan efektif di tengah pandemi Covid-19, yaitu:
1. Terlaksananya pembelajaran pada masa covid 19
2. Memberikan motivasi dan apresiasi kepada guru, siswa, dan orangtua.
3. Pembelajaran Jarak jauh (PJJ).
4. Mentransformasikan laporan tugas ke dalam bentuk daring.
5. Melakukan komunikasi dengan pengawas madrasah, kantor Kemenag Kab/Kota dan Kanwil Kemenag Provinsi.
6. Melakukan komunikasi multi arah dalam upaya sterilisasi satuan pendidikan.

Download Panduan dan Pedoman Kerja Kepala Madrasah/ KAMAD di Masa Pandemi Covid-19 I PDF

Berkas berisi Panduan Kerja Kepala Madrasah di Masa Covid-19 ini bisa di-download melalui ikon download di bawah ini.

Download Panduan dan Pedoman Kerja Kepala Madrasah/ KAMAD di Masa Pandemi Covid-19 I PDF

Posting Komentar untuk "Panduan Kerja Kepala Madrasah di Masa Covid-19 I PDF"